September 30, 2015

SHORT REVIEWS : 3 DARA & VETERAN


Bagaimana jadinya saat tiga laki-laki (katanya macho) yang kerap melecehkan perempuan dikutuk menjadi perempuan? Tidak benar-benar bertransformasi secara fisik sih, melainkan cenderung pada emosi. Premis menggelitik yang sedikit banyak mengingatkan pada kasus Mel Gibson dalam What Women Want ini diangkat oleh Ardy Octaviand (Coklat Stroberi) untuk film terbarunya bersama MNC Pictures, 3 Dara. Ketiga laki-laki apes yang dijadikan bahan pergunjingan film, yakni Affandi (Tora Sudiro), Jay (Adipati Dolken), dan Richard (Tanta Ginting). Mereka bisa dikata sukses secara finansial, namun para lelaki ini mengalami kesulitan dalam menghargai perempuan. Kehidupan Affandi, Jay, dan Richard, berubah drastis seusai seorang pelayan bar bernama Mel (Ayushita) yang dilecehkan Richard melancarkan sumpah serapah bernada mengutuk. Mel berharap, ketiganya dapat merasakan menjadi perempuan teraniaya. Mulanya tiga sahabat ini menganggap ucapan Mel sebagai bualan belaka sampai mereka mengalami perubahan-perubahan emosi sekaligus tingkah laku yang sebelumnya tidak pernah menghinggapi diri mereka. 

September 27, 2015

REVIEW : MONSTER HUNT


Fenomenal adalah kata paling tepat untuk mendeskripsikan Monster Hunt. Betapa tidak, film arahan Raman Hui – seorang animator yang pernah terlibat dalam pembuatan Shrek, Madagascar, hingga Puss in Boots – ini mencetak rekor sebagai film paling laris sepanjang sejarah di Cina daratan yang notabene pasar film terbesar kedua setelah Hollywood menumbangkan kedigdayaan Fast & Furious 7 dengan raihan mendekati angka $400 juta! Sebuah pencapaian yang terhitung fantastis, tentu saja, terlebih kepenasaran besar tiba-tiba menggelayuti para penikmat film sekaligus pelaku industri mengenai resep yang dipergunakan oleh Raman Hui dan tim pada Monster Hunt sehingga mampu merengkuh kesuksesan gila-gilaan semacam ini yang memunculkan pertanyaan, “apa sih yang membuat Monster Hunt begitu dicintai publik Tiongkok?.” Tanpa perlu dijlentrehkan panjang lebar, sebetulnya jawaban yang bisa disodorkan pun sebetulnya mudah, menghibur. Memadupadankan elemen fantasi berbasis martial art yang memang telah akrab bagi penonton Cina dengan animasi yang menampilkan monster-monster menggemaskan untuk penonton cilik, Monster Hunt berhasil terhidang sebagai sajian yang tidak saja seru tetapi juga mengocok perut dan menyentuh hati. 

September 21, 2015

REVIEW : BLACK MASS


“Take your shot but make it your best. 'Cause I get up, I eat ya.” 

Ada dua kesamaan yang ‘menyatukan’ Black Mass dengan Everest selain fakta bahwa keduanya rilis berbarengan akhir pekan lalu: pertama, pemeriah suasana terdiri atas jajaran bintang-bintang ternama, dan kedua, tuturannya diolah dari peristiwa nyata menggetarkan. Di atas kertas, dua film tersebut dibekali amunisi mencukupi untuk menciptakan sebuah tontonan yang sulit dienyahkan dari benak hingga beberapa tahun mendatang. Akan tetapi, kenyataan di lapangan berkehendak lain saat Black Mass dan Everest berpisah jalan untuk menjalani takdirnya masing-masing. Keduanya terpisahkan oleh satu hal: rasa. Sementara Everest dengan segala riasannya yang tampak mentereng cenderung hambar secara emosi, maka Black Mass yang tampilan luarnya kurang menggugah selera untuk disantap justru mempunyai cita rasa yang sungguh lezat. Ya, Black Mass memang tidak menawarkan pembaharuan terhadap khasanah film-film bertema gangster, tetapi film arahan Scott Cooper ini sanggup menghidangkan salah satu parade akting terunggul dari ensemble cast tahun ini dan jalinan pengisahan dengan intensitas emosi yang dalam. 

September 20, 2015

SHORT REVIEWS : EVEREST & THE TRANSPORTER REFUELED


“Our bodies will be literally dying.” 

Mengusung genre survival drama, Everest jelas tidak berusaha memaparkan pengalaman mengasyikkan naik-naik ke puncak gunung, melainkan lebih pada perjuangan sejumlah anak Adam dalam upaya mereka untuk bertahan hidup di alam liar. Ya, didasarkan tragedi nyata yang menimpa sejumlah pendaki gunung di gunung Everest pada tahun 1996, Everest arahan Baltasar Kormákur mencoba mereka ulang detik-detik terakhir kehidupan dari para pendaki yang mempergunakan jasa dua perusahaan tour guide, Adventure Consultants dan Mountain Madness, tersebut. Mayoritas dari mereka memang bukan lagi amatiran soal menaklukkan pegunungan – persiapan untuk mendaki sang Sagarmatha juga tidak main-main – tetapi mereka melupakan satu fakta bahwa alam tidak pernah bisa diprediksi. Melakukan kecerobohan besar dengan mengizinkan terlalu banyak pendaki untuk turut serta dalam ekspedisi alhasil waktu pendakian pun meleset dari perencanaan sementara badai besar telah berderak-derak mendekati Everest secara cepat. 

September 15, 2015

REVIEW : HEART ATTACK


"Do you have a girlfriend?"
"If I don't, What is your medical opinion about having one or not?"

Sebagai rumah produksi paling terkemuka di industri perfilman Thailand, kualitas film-film keluaran GMM Thai Hub (atau biasa disingkat GTH) memang seringkali dapat dipertanggungjawabkan. Dari mereka, para penikmat film mendapatkan Hello Stranger, Bangkok Traffic Love Story, ATM Errak Error, Pee Mak, hingga paling segar di ingatan, I Fine Thank You Love You. Kini, menggandeng sutradara indie Nawapol Thamrongrattanarit (Mary is Happy, Mary is Happy) dan memasangkan Sunny Suwanmethanon (I Fine Thank You Love You) dengan Davika Hoorne (Pee Mak) di garda terdepan, GTH meluncurkan sebuah gelaran komedi romantis manis bertajuk Heart Attack – atau Freelance, judul yang dipakai di negeri asalnya. Dijual sebagai romansa antara seorang dokter dengan pasiennya, kenyataannya Heart Attack tidak semata-mata mengedepankan kisah percintaan dua sejoli ini lengkap dengan segala kekonyolan-kekonyolan menyertai selayaknya film sejenis produksi GTH, tetapi turut menjlentrehkan pahit manisnya bekerja freelance yang dihantarkan dalam penceritaan bergaya indie dan thoughtful yang memungkinkan penonton untuk berkontemplasi. Ya, Heart Attack jelas tidak sedangkal yang diperkirakan banyak pihak. 

September 13, 2015

REVIEW : MAZE RUNNER: THE SCORCH TRIALS


“I'm a Crank. I'm slowly going crazy. I keep wanting to chew off my own fingers and randomly kill people.” 

Di penghujung The Maze Runner, para penyintas berusia remaja dibawah pimpinan Thomas (Dylan O’Brien) yang menjadi korban eksperimen sebuah organisasi misterius bernama W.C.K.D. berhasil melepaskan diri dari labirin raksasa berbenteng tembok tinggi yang mengungkung kebebasan mereka dan melawan monster mengerikan penjaga labirin setelah sebelumnya mengobrak abrik tatanan komunitas The Gladers hanya untuk mendapati bumi bukan lagi tempat ideal untuk melangsungkan hidup. Seolah-olah pergolakan yang memakan korban beberapa anggota komunitas tersebut berakhir sia-sia. Akan tetapi, apakah memang begitu adanya cara Wes Ball mengakhiri penceritaan film arahannya? Well, kita sama-sama tahu bahwa The Maze Runner merupakan adaptasi jilid pertama dari keseluruhan tiga seri novel young adult rekaan James Dashner, jadi ya, perjuangan Thomas dan kroni-kroninya ini barulah sekadar permulaan karena seusai berlari-larian mengitari labirin yang konfigurasinya senantiasa berubah saban malam hari, mereka harus berhadapan dengan wabah mematikan, kelompok pemberontak dan zombie-zombie ganas (ya, zombie!) dalam Maze Runner: The Scorch Trials.  

September 10, 2015

REVIEW : TED 2


“There are no chicks with dicks, Johnny, only guys with tits.” 

Terima kasih kepada gagasan edan Seth MacFarlane, citra manis boneka beruang kesayangan anak-anak pun sedikit tercoreng. Betapa tidak, ketimbang menggambarkan sang Teddy Bear sebagai sosok manis menggemaskan seperti kita kenal selama ini, dalam Ted yang dilempar ke pasaran tiga tahun silam, MacFarlane mempresentasikannya serba kebalikan. Tingkah lakunya tidak senonoh, mulutnya luar biasa kotor (sampai-sampai sabun cuci paling ampuh sekalipun angkat tangan!), serta waktu senggangnya dihabiskan untuk menghisap ganja dengan sesekali bersenggama (yikes!). Bisa dibilang, menjauhi segala bentuk norma-norma kebajikan. Dan memang itulah kegemaran Seth MacFarlane, melontarkan banyolan-banyolan dengan gaya teramat kasar, jorok dan cenderung ofensif yang bercampur referensi budaya populer seperti yang kamu bisa temukan pada film-film arahannya termasuk Ted yang tidak dinyana-nyana membuat para kritikus dan penikmat film mencapai kesepakatan menyambut hangat kemunculannya. Tentu saja, mengingat Ted laris manis maka film kelanjutannya bertajuk (errr) Ted 2 pun dilepas dengan harapan mampu mendulang kesuksesan yang sama. Berhasilkah atau gagalkah? 

September 8, 2015

REVIEW : NO ESCAPE


Kapan terakhir kali kamu menyaksikan sebuah film bergenre diluar horor namun sanggup memberi efek cekam dan teror yang melebihi? Bagi saya, sejauh ingatan bisa digali, saat menyimak The Impossible garapan Juan Antonio Bayona di layar lebar tiga tahun silam. Si pembuat film memotret bencana tsunami di Asia Tenggara beserta dampak-dampaknya secara riil yang seketika menegakkan bulu roma sekaligus memunculkan letupan-letupan emosi dahsyat berwujud drama keluarga sehingga nyaris mustahil untuk tidak bercucuran air mata sepanjang guliran penceritaan The Impossible. Phew. Menjajal mengaplikasikan formula kurang lebih sejenis – meski kali ini lebih menggali sisi ketegangan alih-alih melodrama – adalah karya terbaru dari sutradara spesialis film seram, John Erick Dowdle (As Above So Below, Devil), bertajuk No Escape. Persoalan coba dikupas oleh No Escape pun tidak kalah ngerinya, terkait pergolakan politik di suatu negara Asia Tenggara yang memicu para pemberontak menggelorakan kerusuhan besar-besaran menentang kerjasama pemerintah dengan pihak asing. Membuat saya sedikit banyak teringat pada tragedi Mei 1998. 

September 5, 2015

REVIEW : ASSASSINATION

 

Berlatar tahun 1930-an saat Jepang menduduki Korea, Assassination menyoroti kiprah satu pasukan pejuang kemerdekaan yang dititahkan untuk membunuh Kawaguchi Mamoru (Shim Cheol-jong), Gubernur garnisun Jepang di Gyeongseong, dan Kang In-gook (Lee Geung-young), pebisnis Korea yang menjadi antek Jepang. Pasukan ini terdiri atas tiga orang yang masing-masing memiliki catatan kriminal, yakni penembak jitu Ahn Ok-yun (Jun Ji-hyun), lulusan sekolah militer Chu Sang-ok (Cho Jin-woong), dan spesialis bahan peledak Hwang Deok-sam (Choi Deok-moon). Ketiganya dipersatukan oleh seorang agen dari Pemerintahan Korea sementara, Yeom Seok-jin (Lee Jung-jae), di Shanghai. Dengan kemampuan mumpuni ditambah strategi terancang matang, misi yang dilakoni Ahn Ok-yun dan rekan-rekan ini seharusnya mudah untuk dieksekusi. Namun segalanya berbalik menjadi kekacauan besar tatkala terungkap bahwa salah satu diantara mereka ternyata mata-mata Jepang dan dia telah menyewa duo pembunuh bayaran kenamaan, Hawaii Pistol (Ha Jung-woo) dan Old Man (Oh Dal-su), guna menghabisi setiap anggota dari pasukan kecil ini. 

September 2, 2015

REVIEW : PAPER TOWNS


“She loved mysteries so much, that she became one.” 

Bagaimana kamu memilih untuk mengenang hari-harimu semasa mengenakan seragam putih abu-abu? Mengasyikkan karena memiliki partner in crime yang bersedia diajak gila-gilaan, menyedihkan karena kamu merasa tidak ada seorang pun yang dapat memahamimu, atau malah biasa-biasa saja karena well, tujuan bersekolah bukan untuk bersenang-senang melainkan memperoleh nilai sebagus mungkin sehingga bisa memasuki perguruan tinggi favorit? Seperti halnya kebanyakan orang yang menyebut SMA sebagai salah satu fase terbaik dalam hidup, saya pun menjatuhkan pilihan di opsi pertama. Walau kadar kegilaannya tidak cukup untuk diabadikan dalam bentuk prosa (apalagi film, duh!), tetapi setidaknya cukup membuat saya merindukan masa-masa remaja terlebih setelah menyimak gelaran terbaru karya Jake Schreier (Robot & Frank) yang disadur dari novel populer rekaan John Green, Paper Towns. Disusun atas celotehan seputar persahabatan, percintaan, dan pencarian jati diri, Paper Towns was one of the finest teen movies in recent years! 
Mobile Edition
By Blogger Touch